Pansel Komisi Yudisial Gelar Seleksi Kualitas untuk 166 Calon Anggota Periode 2025–2030 | Sekretariat Negara

Panitia Seleksi (Pansel) Calon Anggota Komisi Yudisial melaksanakan tahapan seleksi kualitas bagi calon anggota Komisi Yudisial periode 2025-2030, di Pusat Pengembangan Kompetensi Aparatur Sipil Negara Kementerian Sekretariat Negara (PPKASN Kemensetneg) Jakarta, Selasa (08/07/2025).

Ketua Pansel Dhahana Putra menyampaikan sebanyak 166 peserta yang sebelumnya dinyatakan lulus seleksi administrasi saat ini mengikuti seleksi kualitas yang terdiri dari tes pilihan ganda dan penulisan makalah.

“Pada saat ini calon anggota Komisi Yudisial sedang mengikuti tes objektif di mana tes objektif itu akan melihat kualitas dari calon anggota Komisi Yudisial. Tes tersebut ada dua hal, pertama terkait pada pilihan ganda dan juga pembuatan makalah,” kata Dhanana dalam keterangan persnya.

Dhahana menambahkan bahwa setelah seleksi kualitas, peserta yang dinyatakan lolos akan mengikuti tahapan selanjutnya profile assessment, bekerja sama dengan profesional di bidang penilaian profil. “Setelah itu pun juga ada suatu kegiatan lain, yaitu profiling, rekam jejak dan tentunya rekam jejak ini akan mengetahui berbagai persoalan dan juga apa yang pernah dilakukan,” jelas Dhahana.

Berkaitan dengan hal tersebut, Pansel berkoordinasi dengan lembaga dan instansi terkait, seperti KPK, BNN, BNPT, BIN, serta masyarakat sipil. Hal ini dilakukan unuk memastikan bahwa calon yang diusulkan benar-benar bersih dari persoalan hukum.

“Dengan demikian kami berupaya untuk mengusulkan calon-calon anggota Komisi Yudisial ini yang sudah clear and clean terhadap pelaksanaan tugas ke depannya,” tambah Dhahana.

Setelah melewati proses tersebut, termasuk tes wawancara dan tes kesehatan, Pansel akan mengusulkan tujuh nama calon anggota Komisi Yudisial kepada presiden untuk diajukan kepada DPR.

Untuk diketahui, proses pendaftaran calon anggota Komisi Yudisial yang telah berlangsung pada 2 hingga 23 Juni 2025, dengan jumlah pelamar mencapai 236 orang. Dari jumlah tersebut, 176 peserta dinyatakan lulus administrasi dan diumumkan pada 30 Juni 2025.

Pengumuman hasil seleksi kualitas ini akan diumumkan pada 16 Juli 2025 melalui laman Kementerian Sekretariat Negara (https://www.setneg.go.id) dan Administrasi Panitia Seleksi Elektronik (APEL) (https://apel.setneg.go.id).

Turut hadir dalam seleksi ini sejumlah anggota Pansel Calon Anggota Komisi Yudisial lainnya, di antaranya Yanto, Widodo, dan M. Maulana Bungaran. (FID/YLI-Humas Kemensetneg)

Sumber : Setneg.go.id

Anda Juga Mungkin Menyukai