Pusat Pengelolaan Komplek (PPK) Kemayoran menggelar turnamen golf “40 Years Strong: Drive, Putt, Celebrate” di Golf Bandar Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Minggu (22/06/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun ke-40 sekaligus simbol perjalanan panjang PPK Kemayoran dalam mengelola dan memajukan kawasan eks bandara internasional tersebut.
Turnamen golf yang dibuka oleh Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg), Juri Ardiantoro ini diikuti oleh 136 peserta yang berasal dari berbagai instansi, mitra PPK Kemayoran, hingga komunitas profesional golf.
“Selamat berolahraga, selamat bertanding untuk seluruh peserta,” ujar Wamensesneg saat membuka turnamen.
Selain sebagai ajang kompetisi olahraga, kegiatan ini juga menjadi wadah silaturahmi dan penguatan jejaring antara PPK Kemayoran dan para pemangku kepentingan.
“Ini bukan hanya soal kompetisi. Semoga kita semua tetap sehat,” kata Juri.
Senada, Direktur Utama (Dirut) PPK Kemayoran, Teddy Robinson Siahaan menyampaikan bahwa selain ajang kompetisi penyelenggaraan turnamen ini juga sebagai bentuk apresiasi sekaligus memperkuat kolaborasi PPK Kemayoran dengan berbagai pihak.
“Kami ingin merayakan momen HUT ini dengan cara yang positif dan sehat bersama para stakeholder. Melalui turnamen ini, kami memperkuat semangat kolaborasi yang menjadi pondasi keberhasilan PPK Kemayoran,” ujar Teddy.
Memasuki usia ke-40, PPK Kemayoran menegaskan komitmennya untuk terus tumbuh bersama mitra, membangun kolaborasi strategis, dan menghadirkan dampak positif bagi kawasan dan masyarakat. Sebagai badan layanan umum (BLU), PPK Kemayoran juga terus berinovasi dalam tata kelola dan regulasi. Kerja sama pemanfaatan aset negara dilakukan secara transparan, efisien, dan tetap mengedepankan kepentingan publik.
“Empat dekade ini kami dedikasikan untuk memastikan kawasan Kemayoran berkembang sesuai zamannya, tanpa kehilangan jati dirinya sebagai aset negara,” pungkas Teddy. (Humas PPK Kemayoran/DND-Humas Kemensetneg)
Sumber : Setneg.go.id