Pemkot – BPS Palu Matangkan Konsep Nota Kesepahaman, Akan Ditandatangani dalam Waktu Dekat

PALU – Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE, didampingi oleh Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin, SE., M.A.P, melaksanakan pertemuan bersama jajaran Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Palu, Senin (16/06/2025), bertempat di ruang kerja Wali Kota Palu.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo, S.Sos., MM, beserta sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait di lingkungan Pemerintah Kota Palu.

WhatsApp Image 2025 06 16 at 12.16.32
Pemkot – BPS Palu Matangkan Konsep Nota Kesepahaman, Akan Ditandatangani dalam Waktu Dekat 2

Pertemuan ini membahas secara mendalam konsep nota kesepakatan antara Pemerintah Kota Palu dan BPS Kota Palu yang akan segera ditandatangani dalam waktu dekat.

Fokus utama kesepakatan tersebut adalah Internalisasi Manajemen Data dan Indikator Strategis guna meningkatkan kompetensi aparatur pemerintah daerah dalam bidang pengembangan statistik.

Wali Kota Hadianto menyampaikan dukungannya terhadap rencana kerja sama ini sebagai bagian dari upaya memperkuat tata kelola data yang akurat dan terintegrasi di lingkup pemerintahan.

“Pokoknya kita dukung. Ini jadi penguatan bagi kita,” tegas Wali Kota.

Melalui kerja sama ini, diharapkan kualitas data dan indikator pembangunan Kota Palu dapat lebih terjaga serta mampu menjadi dasar perumusan kebijakan yang lebih tepat sasaran dan berbasis bukti.

Langkah ini juga sejalan dengan komitmen Pemerintah Kota Palu dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang transparan, akuntabel, dan berbasis data.

Sumber : Palukota.go.id

Anda Juga Mungkin Menyukai